Spion Canggih dari Nissan

Geneva Motor Show

Spion Canggih dari Nissan

- detikOto
Senin, 03 Mar 2014 14:34 WIB
Spion Canggih dari Nissan
Jenewa - Nissan bakal unjuk gigi di ajang Geneva Motor Show 2014. Bila pabrikan mobil banyak menampilkan konsep mobil terbaru, namun Nissan selain model baru juga menampilkan konsep baru dari kaca spion.

Nissan menjuluki kaca spionnya itu dengan 'Smart rearview mirror' atau spion pintar.

Sistem kerja kaca spion ini agak berbeda dari kaca spion tengah lainnya. Oleh Nissan, kaca spionnya tersambung dengan kamera belakang, sehingga visibilitas pengendara lebih leluasa dan tidak terganggu dengan sandaran kursi belakang atau pintu belakang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nissan butuh beberapa tahun untuk menghasilkan kaca spion cerdas ini. Diakui Nissan, dalam kondisi cuaca apapun, jarak pandang pengendara tetap terjaga. Sebab kaca spion ini berbeda dari kaca spion pada umumnya.

Kaca spion tengah tersambung dengan kamera 1,3 megapixel yang diletakkan di pintu belakang. Kamera tersebut memberikan gambaran jelas ketika kondisi hujan dan salju bahkan ketika digunakan saat fajar, senja dan saat berkendara di malam hari.

Smart Rearview Mirror

Spion biasa

Smart Rearview Mirror

Spion dengan kamera

Smart Rearview Mirror

Spion biasa

Smart Rearview Mirror

Spion dengan kamera

Smart Rearview Mirror

Spion biasa

Smart Rearview Mirror

Spion kamera

Apalagi dengan kamera tadi, maka pandangan ke belakang bisa lebih lebar dengan opsi Wide View Monitor. Pandangan pengendara akan mencakup 180 derajat.

Yang unik lagi, si pengendara bisa memilih, mau menggunakan spion normal atau spion dengan layar dari kamera belakang tadi.

Jika tidak ada halangan, Nissan akan menguji coba kaca spion cerdas ini di balapan uji ketahanan mobil 24 jam di Le Mans tahun ini menggunakan ZEOD RC hybrid sebelum kaca spion cerdas ini tersemat pada mobil-mobil Nissan.

"Kaca spion cerdas akan memberikan pelanggan kami penglihatan yang terbaik meski si penumpang belakang memiliki tubuh yang tinggi atau seperti apa pun kondisi jalan," kata Chief Planning Officer and Executive Vice President of Nissan, Andy Palmer.

(ikh/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads