Dicari! Co-driver F1 di Bandung

Dicari! Co-driver F1 di Bandung

- detikOto
Selasa, 07 Jul 2009 16:51 WIB
Bandung - Marlboro Red Racing School 'Find Your Self Racing' kini menyapa Bandung. Marlboro mencari calon co-driver mobil F1 Ferrari di Bandung.

Bayangkan diri Anda berada di atas jet darat yang melesat dengan kecepatan hingga 325 Km/Jam di lintasan lurus lalu secara mendadak pedal rem diinjak penuh untuk menyesuaikan kecepatan ketika memasuki tikungan.

Dorongan daya gravitasi (G-Force) hingga 4,5G serasa menghimpit Anda oleh beban seberat tiga kali berat badan Anda tersebut. Saking beratnya sekadar menggerakan kepala Anda saja menjadi sangat sulit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sensasi tersebut yang akan dirasakan oleh nanti oleh para pemenang program Marlboro Red Racing School di Italia, di mana Marlboro akan mewujudkan mimpi untuk melesat diatas jet darat mobil Ferrari F1 three seater di sirkuit Fiorano, Italia.

Salah satu kota di Indonesia yakni Kota Bandung kini sudah dijajaki Marlboro Ferrari untuk mencari co-driver mobil Ferrari F1 yang berbasis F2002 di Italia.

"Bandung adalah kota yang terkenal dengan komunitas otomotifnya yang solid serta sangat apresiatif terhadap kegiatan Marlboro sebelumnya. Karena itu kami berharap program yang spektakuler ini bisa menjadi fasilitas para penggemar otomotif dewasa di Bandung yang ingin mencicipi atmosfer F1 di Italia," ujar Marketing Manager Marlboro, Veronica Risariyana dalam siaran pers, Selasa (7/7/2009).

Tahun lalu, peserta dari Bandung menjadi salah satu pemenang Marlboro Red Racing Moto X2 yang merasakan sensasi luar biasa di Sepang.

"Kali ini pun kami berharap ada lagi pemenangnya untuk berangkat ke Italia," tegasnya.

Selain sensasi racing, mereka juga akan diajak mengunjungi museum dan pabrik Ferrari di Maranello dan tempat-tempat menarik lainnya yang berkaitan dengan Ferrari F1 di Italia.

Risa menambahkan bahwa tiga pemenang program bertema ’Find Your Self Racing’ juga akan mendapatkan materi tambahan berupa pengetahuan seputar teknik berkendara dengan menggunakan mobil-mobil berspesifikasi khusus yakni Ferrari 430 Challange, Fiat 500, Fiat Panda 4x4, Alfa Romeo 147 GTA Cup, Alfa Romeo 147
GTA, Alfa Romeo MiTo, Alfa Romeo Brera, Alfa Romeo Spider, dan Alfa Romeo 8C dari instruktur professional yang didatangkan langsung dari Italia.

Puncak SeleksiΒ  Final di Sentul

Seperti kegiatan sebelumnya, untuk dapat mengikuti program ini, para calon peserta harus berumur 18 tahun ke atas dan melakukan registrasi di tempat-tempat yang sudah ditentukan seperti Marlboro Red Racing Zone, Marlboro Red Racing Kiosk dan Direct Selling Team Marlboro atau melalui situs Marlboro dengan pembatasan usia.

Setelah melewati tahap registrasi, mereka akan melalui proses seleksi, mulai dari pemeriksaan kelengkapan data, one on one interview, hingga kemampuan berkendara secara virtual.

Hanya akan dipilih 50 orang yang lolos seleksi awal untuk mengikuti proses seleksi tahap akhir yang akan digelar di Sirkuit Sentul, Bogor 2-3 Oktober 2009.

Dari hasil seleksi akhir tersebut, akan terpilih tiga pemenang yang akan mengikuti Marlboro Red Racing School di Italia.

Dalam mendapatkan tiga pemenang tersebut akan ada seleksi final di Sirkuit Sentul yakni pengujian berupa tahapan dengan menitikberatkan pada quality driving dengan menggunakan delapan unit mobil masing-masing jenis Alfa Romeo GTA, Alfa Romeo GTVR, Fiat Panda 4x4 Wrooom dan Fiat 500 Wrooom yang diberikan langsung oleh instruktur internasional dari Italia. Selamat mencoba!
(ddn/ddn)

Hide Ads