Dalam video yang beredar di media sosial, seorang pengendara motor terlihat diberhentikan polisi. Si pemotor, yang tak terlihat menggunakan helm itu, diduga tengah mabuk.
Itu terlihat dari aksinya saat diberhentikan oleh polisi. Si pemotor itu malah menyalahkan motornya, yang dia sebut bisa belok sendiri. Seperti yang diunggah akun Instagram @makassar_iinfo.
"Benar om, saya enggak mabuk om," kata pengendara motor bebek itu.
"Terus, kenapa Anda?" tanya si polisi.
"Saya enggak mabuk, om. Tadi itu saya mau belok ke situ om, tapi motornya yang mau ke sini, dia lupa mencet rem. Salah motornya nih om," kata si pemotor itu sembari menendang sepeda motor bebek kelir hitamnya.
Kejadian ini juga memancing berbagai respon dari para warganet.
"Antara mabuk, dan ketakutan dengan pak pol," tulis beril_oktaputrasadewa.
"Saya yang minum, motornya yang mabuk om," tulis yang lainnya.
(riar/din)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar