Avanza terbaru juga dijual di Malaysia. Dari luar bentuknya sangat identik namun ketika membedah fitur di dalamnya Avanza di Indonesia dengan Malaysia berbeda.
Di Malaysia, Avanza hanya memiliki tiga varian. Sedangkan di Indonesia secara total Avanza memiliki sembilan model. Sembilan model tersebut terdiri dari model Avanza dan Veloz. Buat yang belum tahu, model Veloz adalah Avanza namun fiturnya lebih mewah.
Selain varian, fitur di dalam Avanza juga berbeda-beda. Untuk pertama kalinya pada Avanza di Malaysia telah dibekali Blind Spot Monitor juga Rear-Cross Traffic Alert. Kemudian ada fitur-fitur lain yang tak kalah canggih seperti front digital video recorder. Dan tak ketinggalan 2 SRS bag di depan, ABS, EBD, Isofix, serta sistem hiburan dengan layar sentuh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Harga pun keduanya berbeda. Di Indonesia harga Avanza terbilang lebih murah jika dikonversi ke rupiah. Harga Avanza ditawarkan mulai Rp 191,1 sampai yang termahal Rp 239,45 juta.
Sementara di negeri jiran Malaysia, tiga varian Avanza dijual mulai RM 80.888 atau sekitar Rp 277 juta sampai RM 87.888 atau sekitar Rp 305 juta. Semua harga sudah on-the-road dan tanpa asuransi.
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah