Sejumlah strategi dipersiapkan, termasuk salah satunya konsep bisnis yang dikembangkan di Tanah Air. SPBU tersebut akan dioperasikan oleh PT Aneka Petroindo Raya (BP AKR Fuels Retail), sebuah perusahaan baru yang didirikan oleh joint-venture dari BP dan AKR.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
SPBU BP AKR Fuel Retail pertama diperkenalkan di daerah Rawa Buntu, Tangerang Selatan. Menjual bahan bakar yang dijual, ada RON 90, 92, 95 dan diesel.
Baca juga: SPBU Hijau Pesaing Pertamina cs |
Ia melanjutkan konsep bisnisnya juga melayani konsumen dengan memenuhi sektor ritel di luar penjualan bensin.
"Jadi yang disediakan bukan hanya produk-produk yang berkualitas dengan teknologi terbaik. Tapi juga menyentuh gaya hidup karena kita menyadari bahwa konsumen sekarang itu juga mencari kenyamanan," ujar Peter.
"Di dalam Service Station atau SPBU tidak hanya disediakan tidak hanya bensin, tetapi juga misalnya coffe shop dan juga mushola, ada wifi, jadi konsepnya mudah-mudahan ini bisa memenuhi kebutuhan konsumen yang berbeda-beda," kata Peter.
SPBU BP AKR Fuel Retail bermitra dengan sejumlah bisnis lokal terkenal seperti Alfamart, Castrol Bike Point yang dioperasikan oleh SiTepat, Toko Kopi Tuku dan Martabak Orins serta pengisian angin nitrogen.
"Kalau mau datang mampir sebentar pergi lagi silahkan, atau datang kemudian menghabiskan waktu lebih lama juga silahkan, ini salah satu strategi besar kami," pungkas Peter. (riar/lth)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah