Mau Libur Akhir Tahun, Menhub Sarankan Kendaraan untuk Di-Ramp Check

Mau Libur Akhir Tahun, Menhub Sarankan Kendaraan untuk Di-Ramp Check

Dina Rayanti - detikOto
Selasa, 06 Des 2016 16:22 WIB
Foto: Rangga Rahardiansyah
Jakarta - Bulan Desember ini banyak warga yang memanfaatkan momen libur Natal dan tahun baru untuk pulang kampung seperti halnya Lebaran.

Agar tetap selamat selama pulang dan pergi mudik, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyarankan agar semua kendaraan termasuk angkutan laut dan udara mengecek kondisi sebelum melakukan perjalanan.

"Kita sudah membahas beberapa hal berkaitan dengan persiapan yang paling utama adalah melakukan ramp check artinya semua kendaraan baik kapal maupun pesawat dilakukan suatu pengecekan," kata Menhub di JW Marriot Hotel, Kuningan, Jakarta, Selasa (6/12/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu pihaknya juga mengimbau kepada pemerintah daerah agar bisa mencegah di tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan kemacetan.

"Yang kedua kita juga mengimbau kepada Pemda untuk melakukan koordinasi di tingkat daerah bahwasanya di tingkat daerah juga perlu ada upaya-upaya peningkatan daripada persiapan natal," tutur Budi.

"Dan yang lain kita menyiapkan organisasi pada saat dilakukan kegiatan natal dan tahun baru dan me-manage tempat-tempat potensial terjadi suatu kemacetan katakan di Bakauheni, Merak, Brexit, dan sebagainya," sambung Budi.

(dry/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads