Rencananya mereka akan segera mengirimkan GTR 150 kepada para pemesannya.
"Sekarang sudah siap. Kami akan segera kirim ke rumah para pemesan," ujar Presiden Direktur MMI, Kristianto disela test ride Fischer MRX 650 di sirkuit Sentul, Jawa Barat, Rabu (13/10/2010).
Lebih lanjut Kristianto juga menjabarkan kalau produknya tersebut sudah terpesan hingga 1.000 unit dan memiliki beragam keunggulan. Mulai dari mesin 150 cc yang dikembangkan oleh produsen motor Jerman, Sachs, hingga ke disain body yang sangat berbeda dengan motor bertransmisi otomatis yang sekarang banyak beredar.
"Konsep motor ini adalah skutik sport. Makanya bentuk motor ini seperti motor sport, tidak seperti motor skutik yang ada," imbuh Kristianto.
"Jadi sensasi naik motor ini bukan berasa seperti naik motor skutik. Tapi seperti naik motor sport saja," tambahnya.
Sementara untuk harganya, motor ini dilepas Minerva dengan harga Rp 17,6 juta. "Cukup kompetitif kalau kita melihat kemampuan motor ini," pungkasnya.
(syu/ddn)
Komentar Terbanyak
Kapolri Soroti Pengawalan saat Macet: Sirine Melengking Itu Mengganggu
Kendaraan Hilang Lapor Polisi, Kena Biaya Berapa?
Kapolri Soroti Moge-Mobil Mewah Dikawal: Jangan Terobos Lampu Merah