RAV4 Jadi Perantara Rush dan Fortuner

RAV4 Jadi Perantara Rush dan Fortuner

- detikOto
Selasa, 23 Jun 2009 09:35 WIB
Jakarta - Ceruk pasar otomotif SUV yang sedang memanas saat ini ternyata membuat PT Toyota-Astra Motor tergiur untuk memasukkan satu lagi varian SUV ke pasar otomotif tanah air.

Yaitu, dengan berencana memboyong SUV Toyota RAV4 ke pasar otomotif tanah air.

"Kita memang berencana merilis Toyota RAV4 ke pasar Indonesia," kata Chief Operation Auto2000 Jodjana Jody, kepada media di sela-sela media gathering, di mal Kelapa Gading 5, Jakarta Utara, Senin (22/6/2009).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, rencana besar PT TAM tersebut untuk mengisi kekosongan antara mobil Toyota Rush dan Toyota Fortuner.

"Rencananya Toyota RAV4 akan mengisi kekosongan antara mobil Toyota Rush dan Toyota Fortuner," ucapnya.

Niatan PT TAM tersebut kemungkinan saja bisa terjadi, oleh sebab isu yang beredar di masyarakat tentang Toyota Rush yang dinilai kendaraan SUV yang serba tanggung.

Jika memang benar Toyota RAV4 akan didatangkan ke Indonesia secara resmi oleh PT TAM, maka produk tersebut akan menjadi mobil rakitan lokal atau Completely Knock Down (CKD).


(ikh/ddn)

Hide Ads