Hal tersebut disampaikan oleh GM Corporate Planning and Public Relation PT Toyota Astra Motor Widyawati Soedigdo di sela-sela test drive Grand New Fortuner VN Turbo di Bandung, Jawa Barat, Senin (10/9/2012).
"Fortuner VNT sudah 1.000 unit dan matik mendominasi sebesar 60 persen," kata Wiwied, panggilan Widyawati.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Paling kita bisa delivery 500 unit. Sebelum ada VNT, market share kita sebesar 26 persen, pas ada Fortuner VNT market share kita 39,4 persen. Penjualan sudah mencapai 11.895 unit sepanjang Januari-Juli 2012," ucapnya.
Hingga akhir tahun 2012, TAM optimistis penjualan SUV Toyota Fortuner akan semakin meningkat. Setidaknya Toyota mengincar market share 40 persen.
"Dengan adanya Fortuner VNT jadi lebih kuat dengan market share 40 persen," ujarnya.
Dengan perubahan mesin diesel baru, Grand New Fortuner VN Turbo memiliki power dan torsi yang lebih besar dibandingkan dengan sebelumnya, sehingga respons dan akselerasinya pun menjadi lebih baik.
Selain perubahan pada mesin, terdapat pula perubahan pada engine hood. Sebelumnya, engine hood masih standar sedangkan sekarang telah disempurnakan menjadi hood scoop yang berfungsi sebagai intercooler.
(ddn/ddn)
Komentar Terbanyak
Kok Bisa Oknum TNI Lawan Arah Ditegur Karyawan Zaskia Mecca Malah Mukul?
Permohonan Maaf Pemotor Nmax yang Viral Adang Bus di Tikungan
Komunitas Motor tapi Tak Tahu Etika: Adang Bus di Tikungan, Turunan, Marka Garis Solid