Tanpa kehadiran mereka, pameran otomotif mungkin bakal terasa hambar rasanya. Siapakah mereka? Ya merekalah para Sales Promotion Girl atau usher.
Meski namanya tenaga penjual, mereka memang tidak banyak membantu penjualan mobil atau motor, tapi sudah cukup untuk menarik minat pengunjung pameran untuk sekedar mendatangi booth pameran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
SPG di Booth Hino Foto: Rachman Haryanto |
Mampir ke booth Honda ya, kalau mau lihat SPG cantik ini Foto: Ari Saputra |
SPG di booth Mazda Foto: Ari Saputra |
Produsen pun seperti memaksimalkan peran mereka dalam menarik perhatian pengunjung. Suzuki misalnya, memberikan kesempatan banyak bagi para Suzuki Angels. Mereka tidak hanya memberikan sedikit informasi soal mobil, tapi juga pintar menari.
Saat akan melakukan pergantian shift atau di jam-jam tertentu, belasan SPG GIIAS tampak menari bareng di tengah panggung booth. Ratusan orang, entah itu pria atau wanita, tua dan muda pasti nonton aksi mereka.
Aksi SPG Suzuki menari di booth Suzuki Foto: Dadan Kuswaraharja |
Booth Lexus juga memberikan kesempatan buat SPG-nya untuk beraksi, bak peragawati, mereka lenggak-lenggok di booth yang menampilkan mobil-mobil terbaru nan keren. Berpadu dengan sempurna.
SPG Lexus Foto: Dadan Kuswaraharja |
Namun namanya juga pengunjung, ada saja yang iseng menyelutuk. "Cakep banget, itu cowok apa cewek ya?" ujar seorang pengunjung, Heru, kepada detikOto saat melihat seorang SPG yang postur badannya cukup tinggi dan cantik. Hadeuh mas, cakep gitu masak dibilang cowok. Hehehe.
Banyaknya artis transgender bertampang tak kalah cantik seperti wanita tulen sepertinya bikin Heru penasaran dengan para SPG ini.
"Coba saja cubit tangannya, kalau teriaknya haaah (suara berat) pasti itu cowok, kalau ahhh (menjerit) pasti cewek tulen lah," tutur seorang panitia GIIAS sambil tertawa.
Aihh, wanita Indonesia memang cantik-cantik...setuju nggak Otolovers?
Lihat video: Pesona SPG GIIAS 2018
(ddn/ddn)












































SPG di Booth Hino Foto: Rachman Haryanto
Mampir ke booth Honda ya, kalau mau lihat SPG cantik ini Foto: Ari Saputra
SPG di booth Mazda Foto: Ari Saputra
Aksi SPG Suzuki menari di booth Suzuki Foto: Dadan Kuswaraharja
SPG Lexus Foto: Dadan Kuswaraharja
Komentar Terbanyak
Katanya Jakarta-Bandung Lewat Tol Japeksel Cuma 45 Menit, Ternyata...
Banyak yang Nggak Sadar, Tiap Beli Bensin Pasti Bayar Pajak
Operasi Zebra Digelar Pekan Depan, Ini Pelanggaran yang Jadi Incaran