Nissan Pakai Mobil Otonom untuk Angkut Mobil di Pabriknya

Nissan Pakai Mobil Otonom untuk Angkut Mobil di Pabriknya

Dina Rayanti - detikOto
Kamis, 08 Des 2016 16:25 WIB
Nissan Pakai Mobil Otonom untuk Angkut Mobil di Pabriknya
Foto: Response
Yokohama - Pengiriman mobil dari pabrik biasanya menggunakan truk, namun Nissan kini sudah mulai menggunakan alat yang lebih canggih lagi. Sebuah mobil otonom!

Mobil otonom itu bisa menderek setidaknya 3 mobil baru buatan pabrik. Nissan memperlihatkan mobil otonom penderek mobil ini di pabrik Oihara di Yokohama kepada wartawan.

Sistem penderek mobil yang disebut Intelligent Vehicle Towing ini menggunakan mobil Leaf yang dilengkapi dengan teknologi otomatis untuk mengangkut mobil dari pabrik ke dermaga yang jaraknya sejauh 1,4 km.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seperti apa cara kerja mobil otonom Nissan?

Jadi menurut Nissan ini lah untuk pertama kalinya sistem mobil otonom dipraktikkan di dalam pabrik. Sebenarnya teknologi ini teknologi jadul yang disebut Nissan sebagai HICAS. HICAS adalah sistem kontrol elektronik 4 roda yang digunakan oleh generasi ketujuh Skyline tahun 1985.

Nissan beralasan teknologi HICAS digunakan karena dipercaya bisa bermanuver di tempat-tempat tersulit. Jika hanya dengan sistem Intelligent Vehicle Towing, tidak mungkin si mobil pengangkut itu menarik 3 mobil karena tidak bisa bermanuver di jalan yang penuh kelokan.

Sistem HICAS didesain untuk mengarahkan mobil otonom sehingga tidak melenceng dari trek yang ditentukan sehingga bisa dengan mudah melewati kelokan yang sulit.

(dry/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads