Honda Luncurkan Jazz Sport Light Edition di Eropa

Honda Luncurkan Jazz Sport Light Edition di Eropa

Dina Rayanti - detikOto
Kamis, 29 Sep 2016 17:20 WIB
Foto: Response
Paris - Honda mengeluarkan Jazz Sport Light Edition pada Paris Motor Show. Ini menjadi Jazz edisi khusus untuk Eropa.

Jazz yang dijual di Eropa saat ini menjalani debutnya pada Geneva Motor Show 2015 lalu. Hatchback ini dibekali mesin V4 1.3 L berbahan bakar bensin injeksi langsung i-VTEC dengan Earth Dream technology yang bisa menyemburkan 102 ps.

Transmisinya mengusung 6 percepatan manual (MT) dan otomatis (CVT). Sementara pada versi sebelumnya masih menggunakan transmisi 5 percepatan. Di Jepang hanya 1.5 L RS yang memiliki transmisi manual percepataan 6. Namun di Eropa menggunakan mesin 1.3 L dengan transmisi 6 percepatan manual untuk memenuhi permintaan konsumen setempat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sport Edition ini diungkap di Paris sebagai edisi khusus Jazz Eropa yang meneruskan pengembangan dari Keen Light konsep yang fashionable yang dipamerkan pada Geneva Motor Show kemarin.

Grille depannya dan cover spion terbuat dari perunggu. Mobil menggunakan pelek aluminium 15 inci. Setir dan konsol tengah juga didesain khusus. (dry/rgr)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads