JamNas Pica 2018 berlangsung selama 3 hari, mulai Jumat hingga Minggu, 7-9 September 2018. Acara ini berlangsung di kawasan Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah. Dari sejumlah titik keberangkatan, para PiCAers (sebutan anggota PiCA), bersama-sama menempuh rute turing menuju hotel Jawa Dwipa sebagai lokasi JamNas PiCA 2018.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Komunitas KIA Foto: Istimewa |
Para PiCAers mendapat tambahan pengalaman saat bersama-sama melintasi rute touring dalam grup-grup kecil, dapat mempraktekkan pola berkendara yang santun serta mengutamakan safety and defensive driving saat melintasi berbagai kondisi jalan yang cukup menantang menuju lokasi JamNas tersebut.
Selama berada di lokasi JamNas tersebut, para PiCAers diajak turut serta dalam berbagai macam sesi kegiatan yang diadakan oleh panitia. Kegiatan ini dihadiri oleh para anggota PiCA dari sejumlah daerah, seperti Pekanbaru-Riau, Serang-Banten, Jabodetabek, Jawa Tengah, Madura, hingga Bali.
"Acara JamNas PiCA 2018 diharapkan dapat menjadi ajang konsolidasi bagi para PiCAers dari semua wilayah di Indonesia karena PiCA itu SATU, dengan mengikuti kegiatan Jambore Nasional ini, pastinya interaksi di antara teman-teman PiCAers se-Indonesia semakin akrab. Semoga di usia PiCA yang ke-14, Picanto Club Indonesia semakin solid serta sifat kekeluargaannya menjadi lebih kuat," ujar Irfan selaku Ketua Umum PiCA periode 2017-2019.
Selain saling bersilaturahmi antara sesama anggota PiCA dari berbagai wilayah, sejumlah mata acara outbond, games dan sharing session juga diadakan, diikuti oleh para PiCAers termasuk dengan keluarganya. (lth/lth)












































Komunitas KIA Foto: Istimewa
Komentar Terbanyak
Perang Harga Mobil China di Indonesia: Merek Lain Dibikin Ketar-ketir
Katanya Jakarta-Bandung Lewat Tol Japeksel Cuma 45 Menit, Ternyata...
Operasi Zebra Digelar Pekan Depan, Ini Pelanggaran yang Jadi Incaran