Hal itu diumumkan pada pengunjung penyelenggaraan pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018. Alasannya, menurut Suzuki adalah agar pecinta sepeda motor seperti ini tidak bosan.
Berbincang bersama wartawan, Department Head of Sales and Marketing 2W PT SIS Yohan Yahya memaparkan bahwa peluncuran wajah baru dari GSX-R150 adalah merupakan strategi dari Suzuki untuk mengantisipasi perubahan tren yang makin dinamis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita bikin itu agar lebih memperbesar pasar, karena orang-orang gampang bosan (terhadap motor-Red). Apalagi permintaan motor tope sport saat ini sementara agak stuck," katanya di helatan IIMS 2018, JIExpo Kemayoran, Jakarta, kemarin (27/4/2018).
Setahun sudah GSX-R150 menemani konsumen Indonesia. Kini, motor sport jalanan ini hadir dengan warna baru yang makin modern dan menyesuaikan lifestyle orang Indonesia sekarang. Sambutlah GSX-R150 warna 2018," lanjutnya.
Dengan tiga stripping yang baru ini diharapkan masyarakat pecinta motor sport versi jalanan makin terangsang kembali. Pada akhirnya GSX-R150 mampu membawa angin segar seperti pada awal peluncurannya setahun yang lalu.
Perihal target sendiri, PT SIS memutuskan tidak mengubahnya. "Target tidak berubah, ada diangka 2,500 - 3,000 unit per bulannya," ucap Yohan singkat. (ruk/dry)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
Patwal Diminta Tak Arogan: Jangan Asal Setop Kendaraan-Makan Jalur Orang