PT Honda Prospect Motor (HPM) sejak April 2017 lalu telah meluncurkan Honda CR-V terbaru. SUV ini ditawarkan dengan mesin 1.5 L turbo untuk varian 7-seater dan mesin 2.0 L untuk varian 5-seater.
Sejak diluncurkan, menurut Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM, Jonfis Fandy, Honda CR-V sudah terpesan lebih dari 4.000 unit. Varian yang paling banyak dipesan konsumen adalah yang bermesin 1.5 L turbo dengan kapasitas 7 orang penumpang.
"Memang trennya seperti itu. Kalau awal-awal selalu konsumen high (yang memilih varian tertinggi). Jadi selalu di Honda yang (varian) atas dulu, tapi nanti ada penyesuaian," kata Jonfis di sela-sela acara media test drive all new Honda CR-V Turbo di Malang, Jawa Timur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Honda CR-V Foto: Grandyos Zafna |
"Sebanyak 90 persen (dari total pemesanan) itu yang turbo (1.5 L turbo 7-seater), atau yang tipe tertingginya," tambahnya.
Untuk konsumen yang sudah memesan perlu bersabar. Paling tidak, masa inden untuk CR-V ini mencapai satu atau dua bulan.
"Inden tergantung dilernya, warnanya, tipenya, kita enggak bisa nentuin. Rata-rata tunggu 1-2 bulan," ujar Jonfis. (rgr/ddn)












































Honda CR-V Foto: Grandyos Zafna
Komentar Terbanyak
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!