Toyota Tarik Lagi 2,3 Juta Mobil

Toyota Tarik Lagi 2,3 Juta Mobil

- detikOto
Jumat, 22 Jan 2010 07:30 WIB
California - Toyota melakukan penarikan kembali (recall) sebanyak 2,3 juta mobil di Amerika.  Ini merupakan penarikan terbaru di 2010 yang terpisah dari penarikan mobil sebanyak 4 juta unit lebih di 2009.

Namun permasalahannya tetap sama yakni pedal gas. Model yang ditarik antara lain Camry, Tundra, Highlander, Corolla, RAV4. Tidak ada mobil Lexus yang ditarik kembali.

Recall dilakukan setelah adanya sejumlah keluhan mengenai pedal gas. Meski tidak memakai karpet kabin, pedal gas rupanya bisa tertekan sendiri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dalam penyelidikan kami menunjukkan bahwa ada kemungkinan bahwa mekanisme pedal gas tertentu mungkin, dalam kasus-kasus langka, sebagian tetap dalam posisi tertekan atau kembali perlahan-lahan ke posisi idle," ujar Vice President Toyota Motor Sales USA Irv Miller.

Karena itu lah, Toyota akhirnya melakukan recall voluntary demi keselamatan pengguna mobil Toyota.

Berikut mobil Toyota yang ditarik:

• 2009-2010 RAV4,
• 2009-2010 Corolla,
• 2009-2010 Matrix,
• 2005-2010 Avalon,
• 2007-2010 Camry,
• 2010 Highlander,
• 2007-2010 Tundra,
• 2008-2010 Sequoia
 
Mobil Prius yang sebelumnya masuk daftar recall, kali ini bebas recall. Selain Prius Tacoma, Sienna, Venza, Solara, Yaris, 4Runner, FJ Cruiser, Land Cruiser dan beberapa model Camry seperti Camry hybrid juga aman dari recall.

(ddn/ddn)

Hide Ads