Indra Gunalan, Calon Wakil Bupati Pemerintah Kabupaten Sijunjung jadi calon kepala daerah (cakada) termiskin menurut Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia menjadi yang termiskin dengan harta minus Rp 3.550.090.050.
Mengutip Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Indra Gunalan punya total kekayaan sebesar Rp 4,3 miliar, tepatnya Rp 4.349.909.950. Namun ia tercatat pula memiliki hutang sebesar Rp 7,9 miliar sehingga hartanya minus Rp 3.550.090.050.
Dari total hartanya di atas, Indra Gunalan mendaftarkan sebanyak 5 kendaraan dengan nilai Rp 1,1 milar. Di antaranya merupakan tiga unit Mitsubishi Colt yang masing-masing senilai Rp 270 juta, lalu Mitsubishi L300 tahun 2015 seharga Rp 80 juta, dan Mitsubishi Pajero Sport Dakar tahun 2019 yang ditaksir Rp 300 juta.
Diberitakan detikcom sebelumnya, Deputi Pencegahan KPK, Pahala Nainggolan sempat heran ketika mengetahui ada calon wakil kepala daerah yang maju di Pilkada Serentak 2020, tetapi memiliki harta yang miskin.
"Tapi yang kita agak heran soal yang kita sebut dalam 'termiskin', karena yang paling miskin itu hartanya minus Rp 3,5 miliar, dengan utang juga ada di situ. Kita nggak ngerti sama sekali," kata Pahala saat jumpa pers di gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (4/12/2020).
Pahala mengatakan pihaknya akan mengklarifikasi terkait kepemilikan harta minus itu. Namun hal itu akan dilakukannya jika calon wakil kepala daerah itu terpilih dalam pilkada serentak.
"Nanti kita kalau dia kepilih pasti kita klarifikasi, bagaimana bisa sih minus gitu," ungkapnya.
Tak cukup di situ, KPK juga menemukan calon kepala daerah yang akan maju yang memiliki harta hanya Rp 15 juta. Pahala kemudian mempertanyakan bagaimana calon kepala daerah itu melakukan kampanye.
"Atau Nabire hartanya cuma Rp 15 juta. Saya ngebayangin Nabire dari segi kampanyenya gimana ya Rp 15 juta. Jadi pilihannya dia nggak melaporkan benar atau tidak," ungkapnya.
Berikut nama calon kepala daerah dengan nilai harta dan kepemilikan utang versi KPK:
1. Indra Gunalan Calon Wakil Bupati Pemerintah Kabupaten Sijunjung: Rp -3.550.090.050.
2. Bong Ming Ming, Calon Wakil Bupati Pemerintah Kabupaten Bangka Barat: Rp -990.711.186.
3.Tri Suryadi, Calon Bupati Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman: Rp -988.000.000.
4. Saipul A. Mbuinga, Calon Bupati Pemerintah Kabupaten Pahuwato: Rp -702.128.300.
5. M. Sholihin, Calon Bupati Pemerintah Kabupaten Indramayu: Rp -667.024.043.
6. Afif Nurhidayat, Calon Bupati Pemerintah Kabupaten Wonosobo: Rp -666.000.000.
7. Hamdanus, Calon Wakil Bupati Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan: Rp -295.890.837.
8. Untung Tamsil, Calon Bupati Pemerintah Kabupaten Fakfak: Rp -212.308.888.
9. Herman, Calon Wakil Bupati Pemerintah Kabupaten Tana Tidung: Rp -194.000.000.
10. Ferizal Ridwan, Calon Bupati Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota: Rp -121.719.928
11. Ilham, Calon Wakil Bupati Pemerintah Kabupaten Tojo UnaUna: Rp -46.124.999.
12. Kaderismanto, Calon Bupati Pemerintah Kabupaten Bengkalis : Rp -8.284.385.
Simak Video "Puluhan Mahasiswa Demo di KPK Desak Penangkapan Harun Masiku"
[Gambas:Video 20detik]
(riar/din)
Komentar Terbanyak
Bea Balik Nama Kendaraan Bekas dan Pajak Progresif Mau Dihapus, Kapan Dimulai?
Tanpa Ampun! Kapolri Perintahkan Tindak Tegas Pengendara 'Pelat Dewa'
Ditilang karena Tidak Pakai Baju dan Helm, Bule Bali: Polisi Cuma Mau Uang Saya