Perdana Menteri Inggris Hadiahkan Mobil Bekas untuk Istrinya

Perdana Menteri Inggris Hadiahkan Mobil Bekas untuk Istrinya

Niken Purnamasari - detikOto
Senin, 23 Mei 2016 16:14 WIB
Foto: Telegraph
London - Perdana Menteri Inggris, David Cameron membelikan hadiah mobil untuk sang istri tercinta. Bukan mobil baru ataupun mewah, melainkan mobil bekas. Nissan Micra produksi tahun 2004 pun jadi pilihan David untuk istrinya.

Dilansir Telegraph, Senin (23/5/2016), David membeli Nissan Micra bekas itu di diler mobil bekas yang terletak di Oxfordshire, Inggris. Pemilik diler, Iain Harris mengatakan David menghabiskan waktu sekitar satu setengah jam untuk mencari mobil yang tepat.

"Saya tidak percaya saat ia muncul di diler saya. Dia menghabiskan waktu sekitar satu setengah jam untuk mencari mobil. Ia mengatakan mobil itu harus dibuat di Inggris. Sambil bercanda, saya mengatakan padanya jangan mobil berwarna merah ya," kata Iain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah mencari mobil yang pas sebagai hadiah untuk sang istri, David pun kembali lagi ke diler pada Sabtu esoknya dan membayar mobil hatchback 5 pintu itu dengan harga 1.500 poundsterling atau sekitar Rp 29,6 juta.

Nissan Mark 3 Micra diproduksi sejak 2002 hingga 2010. Mobil tersebut tersedia dengan beragam varian mulai dari hatchback 3 pintu, 5 pintu, hingga convertible.

Mobil yang menggunakan mesin diesel itu juga tersedia dalam dua pilihan mesin yakni 1.2 liter dan 1.4 liter.

(nkn/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads