Maklum, sedan sport coupe mungil itu memiliki sejumlah fitur yang diklaim berbeda dengan kendaraan lain bahkan kendaraan sejenis sekalipun.
"Copen yang memiliki makna Community of Open Life, memiliki fitur electric convertible roof, sehingga bisa dibuka tutup dalam waktu singkat saat mobil sedang berhenti," tutur Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor Amelia Tjandra di Denpasar, Kamis (28/5/2015).
Menurutnya, dengan fitur yang mencerminkan karakter yang bersahabat fun and friendly itu, mobil ini cocok untuk kalangan eksekutif muda di Indonesia.
"Oleh karena itu tes drive ini memberi kesemapatan media untuk mengeksplorasi semua kelebihan Copen sebagai elegan sporty coupe yang aman dan nyaman dikendarai," papar Amelia.
Mobil mungil ini dibekali mesin 660 cc yang dilengkapi turbointercooler sehingga mampu menyemburkan tenaga hingga 64 hp. Mesin ini juga dilengkapi electrical throttle system. Perangkat ini diklaim menjadikan akselerasi mobil lebih halus dan hemat bahan bakar.
"Di sini lah karakter bersahabat dengan lingkungan dari Copen itu bisa dilihat," ucap Amelia.
Selain itu, mobil yang di Jepang disebut sebagai kei car itu juga dilengkapi fitur fitur keamanan modern berupa immobilizer.
Sementara pada bagian bodinya terdapat komponen dari bahan resin yang ringan. Walhasil bodi bisa berganti atau bongkar pasang bodi. Begitu pun dengan warna.
Di Indonesia mobil ini ditawarkan dalam delapan pilihan warna. Kedelapan warna itu adalah yellow metallic, matador red pearl, orange metallic, black mica metallic, liquid silver metallic, glittering silver, pearl white.
Untuk bagian interiornya disediakan dua pilihan warna yakni black dan beige yang keduanya bisa dikombinasikan.
(Arif Arianto/Dadan Kuswaraharja)












































Komentar Terbanyak
Diklakson Gegara Lane Hogging, Sopir Yaris Ngamuk-Ngajak Ribut
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk