Francesco 'Pecco' Bagnaia akan berebut title juara dunia MotoGP 20223 dengan Jorge Martin. Kedua pebalap penunggang motor Ducati itu saling bersaing untuk menjadi juara dunia 2023.
Kilas balik ke beberapa tahun belakang, Pecco dan Martin pernah sama-sama membela satu tim yang sama. Mereka pernah satu tim di kelas Moto3.
Tahun 2015, Pecco dan Martin sama-sama membela Mapfre Team Mahindra di kelas Moto3. Setahun kemudian, Pecco dan Martin masih membela tim yang sama, Pull & Bear Aspar Mahindra Team.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketika itu, Pecco yang lebih senior dibanding Martin mengakhiri musim 2015 di posisi ke-14 dan tahun 2016 di posisi keempat. Sedangkan Martin berada di posisi 17 pada musim 2015 dan posisi 16 setahun kemudian.
Tahun 2017 Pecco naik kelas ke Moto2 dan membela Sky Racing Team VR46. Di sisi lain, Martin terus berkiprah di Moto3 sampai tahun 2018.
Di tahun 2018 itulah, mantan teman setim ini pernah menjadi juara dunia di hari yang sama. Kisah itu terjadi di Grand Prix Malaysia tahun 2018. Ketika itu, Jorge Martin masih di Moto3, sementara Pecco sudah naik kelas ke Moto2.
Jorge Martin mengunci gelar juara dunia Moto3 tahun 2018, beberapa jam sebelum kelas Moto2 digelar. Tak lama kemudian, Pecco yang menyelesaikan balapan di kelas Moto2 juga berhasil menjadi juara dunia Moto2 tahun 2018 di hari yang sama ketika Grand Prix Malaysia digelar.
"Sungguh kisah yang luar biasa, Bagnaia dan Martin, mantan rekan satu tim, menjadi juara dunia Moto3 dan Moto2 di hari yang sama," kata komentator MotoGP dikutip dari video dokumenter yang ditayangkan di situs resmi MotoGP.com.
Kini, Pecco dan Martin menjadi 'musuh' dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023. Persaingan untuk merebut juara dunia MotoGP 2023 masih terbuka lebar. Dengan tersisa dua seri di Qatar dan Valencia, jarak antara Martin dengan Pecco di puncak klasemen hanya tinggal 14 poin.
Meski kini menjalani pertarungan sengit, Pecco dan Martin mengaku masih menghormati satu sama lain.
"Hubungannya (dengan Martin) baik-baik saja. Itu akan selalu bagus karena satu hal ada di sirkuit, dan satu lagi ada di luar," kata Pecco.
"Setelah Moto3 kami berpisah dua atau tiga tahun. Anda tahu, ini seperti sebuah hubungan. Ketika Anda tidak menghabiskan waktu bersama, itu sudah selesai. Yang pasti kami bukan teman, karena kami tidak memiliki hubungan. Tapi saya pikir kami sangat menghormati satu sama lain," ujar Martin.
(rgr/din)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar