Pebalap Ducati asal Spanyol, Jorge Martin finis pertama di Sprint Race MotoGP Mandalika 2023, Sabtu (14/10). Sementara dua murid Rossi yang sempat diragukan tampil, yakni Luca Marini dan Marco Bezzecchi sukses merebut podium kedua-ketiga.
Ketika lampu start menyala, Vinales langsung tancap gas dan menyodok ke urutan pertama. Dia sempat terlibat pertarungan sengit melawan Marini hingga putaran pertama berakhir.
Ketika memasuki lap kedua, Marc Marquez justru mengalami crash dan tak mampu melanjutkan balapan. Ini merupakan kali kesekian dia mengalami kecelakaan di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika setelah pada sesi kualifikasi juga menanggung nasib yang sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Memasuki pertengahan lomba, Jorge Martin mulai unjuk gigi. Dia yang sempat terseok-seok di urutan kelima, tiba-tiba menyodok ke urutan kedua. Vinales yang sebelumnya tenang-tenang saja di depan seketika mendapat ancaman.
Ketika Vinales nampaknya akan meraih juara di Sprint Race Pertamina Grand Prix of Indonesia, perlawanan Martin justru makin kuat. Hasilnya, Martin mampu merebut tempat Top Gun di lap ke-10 dan finis pertama di balapan pendek tersebut.
Parahnya, Vinales justru kehilangan kecepatan jelang lap berakhir. Dia secara berturut-turut disalip dua murid Rossi, yakni Marini dan Bezzecchi. Sehingga, dia harus puas finis di peringkat keempat.
![]() |
Khusus untuk Marini dan Bezzecchi, hasil tersebut tentu sangat mengesankan. Bahkan, hasil ini bisa membuat Rossi senyum semringah saat menyaksikannya di rumah. Karuan saja, keduanya sempat diragukan tampil di Mandalika lantaran masalah cedera.
Berikut Hasil Sprint Race MotoGP Mandalika 2023
- Jorge Martin
- Luca Marini
- Marco Bezzecchi
- Maverick Vinales
- Fabio Quartararo
- Fabio Diggia
- Enea Bastianini
- Francesco Bagnaia
- Jack Miller
- Miguel Oliveira
- Takaaki Nakagami
- Johann Zarco
- Augusto Fernandez
- Raul Fernandez
- Franco Morbidelli
- Joan Mir
- Pol Espargaro
- Alex Rins
- Brad Binder.
(sfn/dry)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar