Round Up

Sihir Tes Pramusim MotoGP di Mandalika

Tim Detikcom - detikOto
Selasa, 15 Feb 2022 08:25 WIB
Aksi Marc Marquez Jajal Sirkuit Mandalika Foto: ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Jakarta -

Siapa yang sangka ajang tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit masih menyihir pembaca detikoto, meski event-nya telah berakhir kemarin Minggu (13/2/2022). Terbukti pembaca masih senang mengkonsumsi pemberitaan ajang tes pramusim MotoGP Mandalika.

Tercatat ada 2 artikel yang sangat digemari, sehingga sayang untuk dilewati pembaca. Penasaran apa saja? Simak ulasannya berikut ini:

1. Pendapat Marc Marquez Usai Jalani Tes Pramusim MotoGP di Mandalika

Pebalap nomor satu Repsol Honda Marc Marquez memberikan pendapatnya setelah melakukan uji coba Pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit. Uji coba yang dilakukan Marquez ini menjadi ajang yang ditunggu-tunggu mengingat dirinya baru bisa kembali merasakan panasnya sirkuit setelah cedera lengan dan diplopia atau gangguan penglihatan.

Marquez sendiri belum bisa tampil maksimal, khususnya pada klasemen keseluruhan tes pramusim MotoGP Mandalika 2022 ini. Sempat menghuni posisi kedua pada tes hari kedua, pada akhirnya Marquez harus puas duduk di urutan sembilan dengan catatan waktu 1 menit 31,481 detik.

Melalui akun media sosial Instagram, Marquez bercerita bahwa ia masih mengalami rasa sakit di bagian bahu, namun ia cukup menikmati tes motor di hari ketiga.

Pembalap Repsol Honda Team MotoGP Marc Marquez melaju menuju lintasan pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (12/2/2022). Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Minggu (13/2/2022). ANTARA FOTO/Andika Wahyu/pras. Foto: ANTARA/ANDIKA WAHYU

"Saya sangat menikmati mengendarai motor hari ini (13/2/2022), saya lelah pada awal hari ini, sama seperti semua orang. Tetapi bersenang-senang, juga menikmati berkendara adalah cara terbaik untuk bekerja hari ini. Saya memiliki sedikit rasa sakit di bahu saya hari ini, jadi itu sebabnya kami tidak fokus melakukan time attack, karena itu akan membutuhkan banyak tenaga dan saya bekerja untuk race pace (ritme balap) dan setup," kata Marquez.

Pebalap asal Spanyol itu menambahkan bahwa tujuannya melakukan tes pramusim adalah untuk meningkatkan feeling berkendaranya di atas motor balap. Ia pun cukup puas dengan kerja yang dilakukan timnya.

"Saya terus meningkatkan feeling di atas motor dan membandingkan sekarang dengan (tes di) Malaysia, itu perbedaan besar. Kami telah membuat langkah besar dengan motor baru dan perasaan semakin baik di setiap lap. HRC dan Tim Repsol Honda telah melakukan pekerjaan yang baik untuk membawa kami ke tempat kami, hari ini, dan saya tak sabar untuk memulai musim ini. Beberapa minggu untuk terus berlatih lebih banyak dan kemudian kami balapan!" tukas Marquez.

(Halaman 2, Sirkuit Mandalika Punya Rekor Kecepatan Baru)




(lth/din)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork