Tim repsol Honda resmi mengenalkan duo Marquez sebagai pebalap MotoGP musim ini di Jakarta, Selasa (4/2/2020)
Tak hanya launching motor balap, Repsol Honda juga mengenalkan mengenalkan motor baru Honda yang dipasarkan di Tanah Air.
Selain Marc Marquez, dan Alex Marquez dalam acara tersebut, Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig, dan Direktur Honda Racing Corporation, Tetsuhiro Kuwata juga menemani duo pebalap asal Spanyol ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Direktur Honda Racing Corporation, Tetsuhiro Kuwata mengatakan Indonesia merupakan pasar sepeda motor terpenting bagi Honda. Sebab itu ia mendekatkan diri tim balap kepada konsumennya di Indonesia.
"Kami mencintai Indonesia mulai dari masyarakatnya, keindahan alam, budaya, bahasa, kota dan pulau hingga makanannya," ujar Kuwata di Jakarta, Selasa (4/2/2020).
Kuwata kemudian menyinggung Indonesia yang bakal menjadi tuan rumah gelaran MotoGP pada tahun 2021. Ia menyatakan tidak sabar untuk menanti momen ajang balap tersebut digelar di Tanah Air.
![]() |
"Dan sebentar lagi kita akan menikmati GP di Mandalika. Kami sangat menanti kesempatan untuk membawa tim kami ke tempat yang luar biasa ini," tutur Kuwata.
Ia semakin yakin dengan settingan motor terbaru saat ini, Kuwata berharap Duo Marquez bisa mencetak rekor baru di musim balap MotoGP 2020 hingga di musim berikutnya. Sebelumnya tim balap ini mengantarkan Marc Marquez menjadi juara dan menyabet gelar Triple Crown di musim 2019.
"Marc terus memecahkan rekor baru setiap tahunnya, dan kami berharap ke depannya dia akan terus memberikan momen-momen hebat lainnya," tutur Kuwata.
(riar/rgr)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah