Kepala Corse Clienti Asia Pasifik, Louis Colmache, mengatakan di Ferrari Challenge ini hanya ditangani satu tim. Jadi, setiap pebalap mendapat kesempatan dan mobil yang sama.
Hanya sedikit preferensi yang bisa dibedakan sesuai keinginan pebalap. Dengan begitu, gelaran ini semakin ketat kompetisinya. Skill pebalap Ferrari Challenge-lah yang bakal diadu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurutnya, pihaknya memberikan servis yang sama dalam hal persiapan teknis untuk semua pebalap. Jadi, tim yang menangani Ferrari Challenge memberikan yang terbaik untuk semua pebalap yang berpartisipasi.
"Dan mekanik yang menanganinya adalah mekanik profesional kelas dunia. Dan mereka punya pengalaman di balap ketahanan (endurance race) seperti World Endurance Championship dan balap ketahanan Le Mans 24 Jam," kata Louis.
"Ini memberikan kepercayaan diri ke pebalap karena mobilnya disiapkan sebaik mungkin," sambungnya.
CEO Ferrari Jakarta, Arie Christoper, Ferrari Indonesia akan menurunkan total tiga mobil dan lima pebalap pada tahun ini di Ferrari Challenge. Menurutnya, angka ini merupakan angka tertinggi yang pernah dikirim Ferrari Jakarta selama seluruh partisipasi di Ferrari Challenge.
"Kami yakin bahwa kami bisa meraih banyak kemenangan. Dengan mengirimkan lebih banyak mobil dan banyak pebalap papan atas adalah usaha kami untuk menunjukkan kepada dunia akan bakat yang ditawarkan oleh Indonesia," sebut Arie. (rgr/ddn)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah