Pebalap yang didampingi oleh umbrella girls berputar melintasi sirkuit jalanan Queensland, Australia selama satu putaran dengan mengenakan mobil-mobil tua kebanggaannya di masa lampau.
Mereka menyapa seluruh para penggemar dan penonton yang ada di sekeliling lintasan balap. Ini juga menjadi ajang untuk saling menyapa dan melihat langsung bahkan untuk memfoto idolanya di lintasan balap tanpa speed yang kencang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Country Marketing Manager Castrol Indonesia Deananda Sudijono mengungkapkan, Castrol merupakan salah satu pendukung balapan. Castrol bangga menjadi sponsor Castrol Gold Coast 600 β salah satu ronde paling menarik dan dinamis dalam Virgin Australia Supercars Championship.
"Tidak hanya performa mesin kendaraan, kondisi ekstrim di Gold Coast juga akan menguji para pengendara. Tentu menjadi tempat yang tepat untuk menunjukkan kekuatan Castrol EDGE, oli pelumas terkuat kami. Castrol EDGE akan melaju sempurna untuk menembus batas dan itulah apa yang akan terjadi di Gold Coast pada Castrol Gold Coast 600," ujarnya dalam sebuah pernyataan.
(rac/ddn)
Komentar Terbanyak
Penjualan Mobil Ambrol, Ekonomi Indonesia Tidak Baik-baik Saja
Duh! Ojol Ancam Mau Demo Sebulan Sekali
Penjualan Mobil Anjlok, Pemerintah Minta Tak Sampai Ada PHK