Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo

Foto Oto

Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo

Grandyos Zafna - detikOto
Senin, 24 Agu 2015 13:43 WIB

- Motor listrik nasional yang dikembangkan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya dan PT Garansindo Inter Global akhirnya diperlihatkan wujudnya. Masih berupa prototipe, motor menarik perhatian banyak kalangan.

Hampir seluruh bagian motor listrik dikembangkan di dalam negeri.
Motor hanya berupa rangka, belum memiliki bodi. Namun sudah memperlihatkan sistem penggerak listriknya.
Jantung alias sistem penggerak dikembangkan sendiri oleh ITS.
Meski sudah memproduksi berbagai tipe kendaraan ramah lingkungan, ITS mengaku merasa tertantang untuk mengembangkan motor listrik ini.
Aneka komponen motor listrik diperlihatkan di box kaca.
Garansindo sebelumnya pernah menyebutkan bakal menjual motor listrik ini seharga Rp 20-30 juta.
Tahun depan ITS dan Garansindo akan memproduksi 2 motor listrik purwarupa, dan kemudian tahun 2017 akan dianalisis proses produksi sebelum tahun 2018 dipersiapkan untuk produksi massal.
Ini dia komponen yang paling sulit diproduksi di Indonesia, baterai. Baterai ion lithium masih diimpor dari Jepang, menggunakan baterai Panasonic.
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Motor Listrik Nasional Garapan ITS-Garansindo
Hide Ads