Kredit Yamaha XSR 155 Cuma Rp 1 Jutaan per Bulan, Siapin DP Segini

Septian Farhan Nurhuda - detikOto
Senin, 29 Mei 2023 19:04 WIB
Kredit Yamaha XSR 155. Foto: Septian Farhan Nurhuda/detik.com
Jakarta -

Bagi konsumen yang suka motor naked bergaya retro, maka Yamaha XSR 155 bisa menjadi pilihan. Selain punya tampilan garang dan memikat mata, harga kendaraan tersebut bisa dikatakan terjangkau. Bagaimana skema kredit Yamaha XSR 155?

Ibarat karya seni, Yamaha XSR merupakan kanvas yang bisa 'dicorat-coret' sesuka hati. Desain bawaan kendaraan tersebut memang cocok untuk dijadikan bahan modifikasi. Namun, tanpa dirombak sekali pun, Yamaha XSR sudah terlihat unik dan berbeda.

Tenaga penjual yang bertugas di dealer Yamaha Bintara, Bekasi Barat, Koyah mengatakan, Yamaha XSR hanya tersedia melalui satu varian saja. Sementara pilihan warnanya ada empat, yakni hitam, silver, merah dan biru muda.

"Harganya sekarang di Rp 37 jutaan. Stok yang ready sekarang hitam, tapi yang lain nanti tinggal bilang aja, kita sediain," ujar Koyah saat disambangi detikOto di lokasi, dikutip Senin (29/5).

Yamaha XSR 155 di Bekasi. Foto: Septian Farhan Nurhuda/detik.com

Koyah memastikan, pihaknya menyediakan banyak pilihan uang muka, yakni mulai Rp 4 juta hingga Rp 6 jutaan. Sementara tenornya mulai dari 11 bulan hingga 35 bulan.

"Sesuai di brosur, kalau mau pilih skema termurah, ambil tenor terlama (35 bulan) dan uang muka terbesar (Rp 6,3 juta). Jadi angsurannya cuma Rp 1,61 juta aja," kata dia.

Sebenarnya, berapapun uang muka yang dipilih, asalkan tenornya 35 bulan, konsumen hanya perlu membayar Rp 1 jutaan per bulan. Bahkan, untuk uang muka terkecil sekali pun.

Biar lebih jelas memahaminya, berikut kami rangkum skema kredit Yamaha XSR 155 terbaru.

Skema Kredit Yamaha XSR 155

Uang Muka Rp 4,8 juta

  • 11 bulan: Rp 3,85 juta
  • 17 bulan: Rp 2,66 juta
  • 23 bulan: Rp 2,16 juta
  • 29 bulan: Rp 1,85 juta
  • 35 bulan: Rp 1,66 juta.

Uang Muka Rp 5,5 juta

  • 11 bulan: Rp 3,77 juta
  • 17 bulan: Rp 2,61 juta
  • 23 bulan: Rp 2,12 juta
  • 29 bulan: Rp 1,82 juta
  • 35 bulan: Rp 1,64 juta.

Uang Muka Rp 6,3 juta

  • 11 bulan: Rp 3,69 juta
  • 17 bulan: Rp 2,56 juta
  • 23 bulan: Rp 2,08 juta
  • 29 bulan: Rp 1,78 juta
  • 35 bulan: Rp 1,61 juta.

Spesifikasi Yamaha XSR 155

Yamaha XSR 155 Foto: Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM)

Yamaha XSR 155 sendiri merupakan motor neo-retro yang meluncur pada penghujung 2019 lalu. Kendaraan tersebut menggunakan rangka deltabox dengan mesin yang sama seperti R15 atau Vixion baru, yakni SOHC 149cc bersilinder tunggal dengan empat katup.

Pembekalan tersebut membuat motor mampu menghasilkan tenaga maksimum 14,2 kW dan torsi puncak 14,7 Nm. Spesifikasi tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual enam-percepatan.



Simak Video "Editor's Choice: Gaya & Performa dalam Satu Paket"

(sfn/din)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork