Harga Yamaha NMax bekas saat ini sudah lebih murah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Bahkan, model pertama keluaran 2019 ke bawah bisa ditebus mulai belasan juta rupiah.
Pemilik diler motor bekas (motkas) Tirta Motor di kawasan Bekasi Barat, Dul Ahmadi mengatakan, harga pasaran Yamaha NMax bekas keluaran 2016 hingga 2017 saat ini sudah berada di bawah Rp 20 juta. Menurutnya, jika beruntung, konsumen sudah mendapat unit mulus seperti tunggangan berusia muda.
"NMax mah selalu banyak yang cari, gampang laku kayak (jual) BeAT. Kalau mau NMax di bawah Rp 20 juta, paling pilih yang keluaran lama kayak 2016. Ada juga sih yang keluaran 2017 tapi fisiknya pasti enggak sebagus yang (keluaran) 2016," ujar Dul kepada detikOto belum lama ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Dul, NMax model lawas masih banyak dicari konsumen motor bekas. Bahkan, tak jarang, pembeli lebih suka model tersebut ketimbang keluaran baru atau 2020 ke atas. Selain tampilan, harga menjadi salah satu alasannya.
"Iya, pasti karena harga, ya. Tapi, selain itu, model NMax lama kan masih banyak juga yang suka. Mereka suka sama (desain) lampu belakang yang lebih lebar," ungkapnya.
![]() |
Lebih jauh, Dul mengatakan, harga Yamaha NMax bekas keluaran baru (2020 ke atas) masih cenderung mahal, yakni berkisar Rp 28 jutaan hingga Rp 32 jutaan. Nominal tersebut tak jauh berbeda dibandingkan unit barunya.
"Makanya banyak yang pilih model lawas, karena secara harga emang beda jauh, sih," kata dia.
Menurut penelusuran detikOto di laman jual-beli kendaraan online, Yamaha NMax bekas memang dibanderol cukup beragam, tergantung tahun produksi, kondisi kendaraan dan kelengkapan surat-surat. Namun, nominalnya kurang lebih mirip dengan yang disampaikan Dul Ahmadi barusan.
Berikut Harga Yamaha NMax Bekas dari Berbagai Tahun
- Yamaha NMax 2016 - Rp 16 juta s/d Rp 19 jutaan
- Yamaha NMax 2017 - Rp 17 juta s/d Rp 21 jutaan
- Yamaha NMax 2018 - Rp 19 juta s/d Rp 23 jutaan
- Yamaha NMax 2019 - Rp 24 juta s/d Rp 26 jutaan
- Yamaha NMax 2020 - Rp 26 juta s/d Rp 28 jutaan
- Yamaha NMax 2021 - Rp 27 juta s/d Rp 31 jutaan
- Yamaha NMax 2022 - Rp 29 juta s/d Rp 32 jutaan.
(sfn/rgr)
Komentar Terbanyak
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ternyata Gegara Ini Insinyur India Bikin Tikungan Flyover 90 Derajat