Honda PCX 160 warna terbaru diluncurkan di Thailand. Yang spesial, pilihan warna baru PCX 160 ini mengadopsi cat doff atau matte, sehingga memiliki kesan lebih mewah.
Dikutip dari laman resmi Honda Thailand, warna terbaru PCX resmi diluncurkan di negeri Gajah Putih. Pilihan warna baru ini ada Matte Red, serta Matte Grey yang hanya ada di varian ABS. Kedua model ini dibanderol 92.900 baht (Rp 39,1 juta).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Selain itu, Honda Thailand juga menawarkan varian standard, Matte Black, White, dan Blue, dengan harga yang direkomendasikan adalah 86.900 baht, setara Rp 36,6 juta.
Pilihan warna baru PCX 160 di Thailand ini mirip seperti yang ada di Indonesia. Bedanya, PCX 160 warna Matte Red di Indonesia menggunakan emblem atau logo 'PCX' berwarna silver chrome, kalu PCX 160 Matte Red Thailand pakai emblem 'PCX' dark chrome. Emblem dark chrome ini juga ada di warna Matte Grey. Sementara di model standard, Matte Black, White, dan Blue, pakainya emblem chrome silver.
All New Honda PCX 160 ditenagai oleh mesin terbaru, eSP+, 4 klep, 157 cc, yang diklaim lebih kuat, lebih halus, dan menawarkan rasa berkendara lebih mulus. Skutik ini juga dibekali sistem HSTC (Honda Selectable Torque Control) untuk mencegah roda belakang selip.
![]() |
Tak hanya mesinnya yang powerful, sistem pencahayaan di skutik ini juga sudah mengadopsi full LED. Selain itu, masih ada panel instrumen berupa full digital speedometer yang informatif, smart remote key (Honda SMART Key), dengan lampu hazard, dan kompartemen yang dilengkapi USB Type-C.
Di kelasnya, Honda PCX 160 berkompetisi dengan Yamaha Nmax 155 terbaru yang dilengkapi mesin dengan fitur VVA (Variable Valve Actuation), serta sistem konektivitas smartphone, Y-Connect.
(lua/riar)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah