Hal itu tampaknya tidak akan lama lagi, Suzuki Katana akan memiliki 'adik' yang lebih kecil. Menurut sumber terpercaya dari Jepang, Young Machine mengatakan Suzuki sedang sibuk mengembangkan platform motor yang dapat menggendong kubikasi berbeda-beda. Sumber itu juga mengatakan motor ini akan mengusung gaya neo retro.
Cara ini sudah diterapkan pada motor seperti Suzuki GSX-S1000 yang memiliki pilihan Suzuki GSX R125 dan GSX R150. Jadi untuk saudara dari Suzuki Katana akan menggunakan platform dari saudara GSX R125 sehingga melahirkan Katana 125R.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sayangnya, Young Machine dan moto.it menambahkan bahwa jika Suzuki Katana versi kecil diproduksi maka pasarnya hanya di Jepang. Hal ini dikarenakan Jepang menjadi pasar yang paling menarik Suzuki Katana.
Meski begitu pasar Eropa memiliki kemungkinan mendapatkan jatah Katana 125R ini. Pasalnya di sana sudah ada Suzuki GSX R125 jadi tidak akan sulit mengenalkan pilihan motor kubikasi 125 lainnya dari Suzuki di sana.
Belum ada informasi sudah sejauh mana pengembangan dari Katana 125R ini apalagi kapan motor ini akan diluncurkan. Suzuki juga dikenal cukup hati-hati dalam melakukan peluncuran model baru.
(rip/lth)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Biaya Tes Psikologi Naik, Perpanjang SIM Bakal Keluar Duit Segini