CEO BMW Motorrad Indonesia, Joe Frans, mengatakan kampanye recall ini sudah dilakukan kepada konsumen BMW G 310 GS di Indonesia. Prosedur recall sama seperti kampanye penarikan pada umumnya.
"Jadi basically itu standar ya. Kita panggil konsumen, untuk bisa kita berikan fasilitas ganti cuma-cuma, karena itu (masih) masuk garansi," ujar Joe di Jakarta beberapa waktu lalu.
Joe tidak mengatakan sudah mencapai berapa persen pemenuhan recall itu, tapi ia menjamin bahwa produk G 310 GS yang bermasalah dengan rangka, akan ditarik untuk diperbaiki.
![]() |
Namun untuk produksi G 310 GS yang terbaru, Joe mengatakan permasalahan ini sudah diatasi. "Kalau produk yang dibuat baru, aman. Karena mereka ada product improvement," kata Joe.
Untuk diketahui, pada pertengahan tahun lalu BMW G 310 GS harus di-recall karena masalah pada bagian rangka. Masalah yang teridentifikasi adalah pelapis besi pada standar (kickstand) yang berpotensi pecah, sehingga membahayakan pengendara dan orang lain.
Simak Video "Ini Wujud BMW M 1000 RR, Moge Baru di Indonesia yang Harganya Rp 1,6 M"
[Gambas:Video 20detik]
(lua/ddn)