Keren Nggak Nih Motor seperti Pesawat Bermesin Yamaha

Keren Nggak Nih Motor seperti Pesawat Bermesin Yamaha

Rizki Pratama - detikOto
Sabtu, 21 Sep 2019 15:59 WIB
Foto: Pool (Rideapart)
Jakarta - Bagi anda pecinta motor ini, Pulse Autocycle bisa menjadi salah satu bagian koleksi anda. Motor yang dibuat pada tahun 1987 memiliki bentuk menyerupai pesawat antariksa.

Di dunia motor ini hanya pernah dibuat sebanyak 350 unit sebelum perusahaan pembuatnya, Owosso Motor Car Company tutup pada awal tahun 90-an.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Motor ini terdaftar sebagai motor roda tiga meski sebenarnya secara total memliki 4 roda. Dua roda berada di posisi depan dan belakang seperti motor. Dua roda lainnya berada di ujung sayap yang membentang di sisi motor. Sayap tersebut tentu tidak berfungsi untuk membuat motor melayang di udara.

Roda di ujung sayap itu digunakan pada saat berbelok saja. Oleh karena itu motor ini hanya menggunakan 3 roda dalam waktu bersamaan dan tidak pernah menggunakan empat rodanya sekaligus.

Motor Bergaya PesawatMotor Bergaya Pesawat Foto: Pool (Rideapart)


Motor ini mampu melesat dengan kecepatan maksimum 160kpj. Kecepatan tersebut berasal dari mesin Yamaha 400cc DOHC Mill. Beberapa model lain ada pula yang menggendong mesin 450cc Honda.



Pulse Autocycle ini mengusung transmisi otomatis 5 percepatan yang juga memiliki gigi mundur. Gigi mundur ini sangat dibutuhkan karena ukurannya besar dan bobotnya mencapai 450kg. Motor ini mampu memuat dua orang satu di depan untuk pengendara dan satu pembonceng di belakangnya.

Bagi yang berminat meminang motor langka ini tentu tak bisa sembarangan waktu. Seperti halnya motor satu ini yang dijual dengan harga USD 44.900 atau sekitar Rp 630 juta. Sebelumnya motor ini juga pernah dijual pada tahun 2014 dengan harga yang relatif sama.


(rip/lth)

Hide Ads