Tidak seperti GSR250F (Inazuma) yang mengusung konsep motor touring, DR300 lebih mengarah ke naked bike streetfighter. Bisa dikatakan, DR300 ini mirip dengan moge naked bike Suzuki lainnya seperti GSR750 atau GSX-S1000.
Misal pada bagian fascia, DR300 menampilkan wajah yang kalem khas motor sport touring. Berbanding terbalik dengan desain bodywork-nya yang menampilkan desain serba tajam atau agresif.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mulai bagian shroud yang meruncing, tangki besar, model jok split seat, hingga sepatbor belakang model gantung, makin menambah kesan racy di motor ini.
DR300 juga dilengkapi beberapa fitur kekinian seperti headlamp dengan LED Daytime Running Light (DRL) dan spidometer full digital. Sektor kaki-kaki juga terlihat kekar dengan aplikasi suspensi depan Upside Down dan lengan ayun model banana.
Penampakan motor sport 300cc terbaru dari Suzuki Foto: Pool (newsmotor.com) |
Bicara mesin, Suzuki DR300 mengusung dapur pacu 299cc SOHC, dua silinder, dengan transmisi manual 6-percepatan. Sayang, meski wujudnya sudah diperkenalkan, harga resmi Suzuki DR300 masih belum diinformasikan. (ruk/lth)












































Penampakan motor sport 300cc terbaru dari Suzuki Foto: Pool (newsmotor.com)
Komentar Terbanyak
Ketemu Fortuner Berstrobo Arogan di Jalan, Viralin!
Perang Harga Mobil China di Indonesia: Merek Lain Dibikin Ketar-ketir
Katanya Jakarta-Bandung Lewat Tol Japeksel Cuma 45 Menit, Ternyata...