Angka itu berdasarkan penjualan wholesales (dari pabrik ke diler) yang dirilis Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI). Berdasarkan data AISI, pada Januari 2018 Yamaha Byson FI hanya terjual 2 unit, Februari 2 unit, Maret 45 unit, April 2 unit, dan Mei 3 unit. Sementara Juni tidak didistribusi sama sekali.
Menanggapi hal itu, Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Antonius Widiantoro, mengatakan pihaknya masih menjual Byson FI untuk saat ini. Pabrik Yamaha pun masih terus memproduksi Si Kebo itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Apa Kabar Motor Kebo Yamaha? |
"Kondisi demand motor sport memang terjadi penurunan. Walaupun begitu permintaan konsumen masih cukup besar. Sejauh ini kami masih memproduksi sesuai permintaan," kata Anton kepada detikOto.
Dia mengakui, segmen motor sport menciut dan beralih ke segmen skuter matik (skutik) bongsor seperti Nmax dan Xmax. Tak heran, penjualan motor sport Yamaha menurun dibanding periode sebelum adanya skutik bongsor.
"Kalau pergeseran ke Maxi Scooter pasti ada," sebutnya.
Sementara itu, di laman resmi Yamaha Indonesia, Byson FI masih terpajang. Saat ini motor tersebut dijual dengan harga Rp 22.950.000 on the road Jakarta. (rgr/ddn)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar