CEO Matthew Levatich seperti detikOto kutip dari Business insider mengatakan bahwa moge listriknya akan hadir di jalanan paling tidak dua tahun ke depan.
"Hari ini pasar motor listrik atau EV (Electric Vehicles) masih dalam tahap pertumbuhan, namun kami yakin motor listrik premium Harley akan mendorong partisipasi secara global," ujarnya.
"Anda pernah mendengar kami berbicara tentang Project LiveWire. LiveWire sangat menggembirakan, tidak ada alasan, dia adalah Harley-Davidson listrik. Lebih dari 12.000 pengendara mengatakan kepada kami melalui wahana demo yang kami sediakan di seluruh dunia dan ini adalah proyek aktif yang sedang kami siapkan untuk dipasarkan dalam waktu 18 bulan," tambah Levatich.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Harley LiveWire Foto: Dadan Kuswaraharja |
Bicara performanya, Harley-Davidson Livewire menggunakan motor listrik 3 fase tenaga 55 kW dan torsi 52 lbs.ft. Motor itu bisa berlari dari 0-100 km/jam dalam hitungan 4 detik.
"Tentu, dibutuhkan waktu lebih banyak dalam versi produksi. Energica Ego yang kami uji berjalan antara 90 dan 120 mil tergantung seberapa agresif Anda mengendarainya. Tapi, teknologi baterai sudah maju sejak saat itu, membuat angka serupa terbilang mudah dicapai," tutup Levatich.
(ruk/ddn)












































Harley LiveWire Foto: Dadan Kuswaraharja
Komentar Terbanyak
Ketemu Fortuner Berstrobo Arogan di Jalan, Viralin!
Perang Harga Mobil China di Indonesia: Merek Lain Dibikin Ketar-ketir
Viral Bocah 9 Tahun di Makassar Dapat Hadiah Ultah Lamborghini Revuelto Rp 23 M