Motor Listrik Diluncurkan 2018? AISI: Mungkin Masih Taraf Uji Coba

Motor Listrik Diluncurkan 2018? AISI: Mungkin Masih Taraf Uji Coba

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Senin, 15 Jan 2018 13:17 WIB
Motor Listrik Diluncurkan 2018? AISI: Mungkin Masih Taraf Uji Coba
Foto: Pool (Viar)
Jakarta - Beberapa pihak mulai menyiapkan kendaraan ramah lingkungan, misalnya motor listrik. Bahkan disebutkan, motor listrik disiapkan pabrikan mulai tahun 2018 ini.

Menanggapi hal itu, Ketua Bidang Komersial Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Sigit Kumala, mengatakan pihaknya sudah melakukan perbincangan dengan pemerintah dan pemain industri otomotif roda dua mengenai motor listrik. Kemungkinan tahun ini baru taraf uji coba motor listrik.

"Ya terealisasi (motor listrik di tahun 2018), tapi mungkin jumlahnya nggak banyak ya. Baru penjajakan dulu lah," kata Sigit kepada detikOto.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apalagi, beberapa pabrikan sepeda motor sempat memamerkan teknologi motor listriknya meski belum dijual massal. Namun, pabrikan itu kemungkinan baru melihat animo masyarakat terhadap motor listrik sebelum menjual secara besar-besaran.

"Beberapa pabrikan sudah siap mengenalkan motor listrik, tapi belum siap dalam jumlah besar lah. Sambil ingin menjajaki kira-kira animo masyarakat seperti apa," tutur Sigit. (rgr/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads