Dari data yang diolah tim Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Carmudi.co.id mencatatkan ada beberapa merek yang menjadi favorit di segmen motor bekas. Agak sedikit berbeda dengan motor-motor baru.
Di urutan pertama ada Honda Vario Techno Fi produksi tahun 2016. Dalam data Litbang Carmudi tercatat model ini menguasai pangsa pasar motor bekas di Indonesia sebesar 17%
pada tahun 2017 ini. Diikuti dengan Yamaha Mio Z (2016), Honda Supra X 125 Fi (2016) dan Honda BeAT Fi keluaran 2016 menempati posisi keempat dalam jajaran motor favorit di segmen motor bekas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu menurut salah satu pedagang motor bekas di kawasan Jakarta Timur, memang untuk merek motor bekas Honda Vario, BeAT dan Scoopy dari tahun muda sampai tahun tua masih banyak peminatnya.
"Pembelian motor bekas tahun ini biasa saja, tidak ada kenaikan atau penurunan signifikan masih stabil-stabil saja. Namun akhir tahun ini agak turun ya mungkin faktor orang mau liburan panjang tahun baru, ada juga yang mau beli motor nunggu tahun depan dengan harapan harga motor bekas turun," kata Muhammad Mumu pemilik diler motor bekas Gapura Motor.
![]() |
Komentar Terbanyak
Penjualan Mobil Ambrol, Ekonomi Indonesia Tidak Baik-baik Saja
Duh! Ojol Ancam Mau Demo Sebulan Sekali
Penjualan Mobil Anjlok, Pemerintah Minta Tak Sampai Ada PHK