Dikatakan pemilik Central Classic Custom, Nolavender, di toko dan bengkelnya sendiri itu ramai mulai dari anak muda hingga kakek-kakek.
"Mulai dari anak muda gitu kan SMA sampai yang aki-aki pun ada yang datang ke sini banyak," ujarnya kepada detikOto, di Cinere, Kamis (30/11/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun untuk segmennya beda anak muda beda orang tua. Kata pria yang akrab disapa Nola itu, kalau anak muda lebih suka meng-kustom motornya.
"Ya namanya anak muda gitu kan baru mau main motor kustom, kalau orang tua sih lebih ke motor klasik, beli aksesorinya gitu-gitu," katanya.
Lanjut Nola mengatakan, konsumen yang ingin motornya dikustom bukan cuma dari motor jadul, namun motor yang notabennya masih berumur muda juga ada.
"Kayak dari Tiger, Vixion, motorsport umur muda bisa. Tapi memang paling banyak dari motor klasik kayak CB gitu," pungkasnya. (khi/rgr)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Di Indonesia Harga Mobil Terkesan Mahal, Padahal Pajaknya Aja 40%!
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...