Diler Kian Sedikit, Ini Jawaban Suzuki

Diler Kian Sedikit, Ini Jawaban Suzuki

M Luthfi Andika - detikOto
Jumat, 27 Jan 2017 11:15 WIB
Diler Kian Sedikit, Ini Jawaban Suzuki
Suzuki Hayate di diler Suzuki tahun 2011 lalu. File Foto: detikOto
Bogor - Lemahnya jaringan purna jual menjadi PR (pekerjaan rumah) besar untuk pabrikan Jepang Suzuki. Untuk itu Suzuki berjanji di 2017, Suzuki akan memperbaikinya.

"Kami cukup paham mengenai jaringan penjualan Suzuki, makin lama makin sedikit. Walau ada produk baru, masih banyak yang menanyakan dimana showroom kami," kata Managing Director 2W PT Suzuki Indomobil Sales Seiji Itayama, di Sentul Jawa Barat, Kamis (26/1/2017).

"Oleh sebab itu tahun ini kami akan lebih fokus mempertahankan diler. Dan saat meeting bersama diler Suzuki kemarin, mereka kini sudah yakin kembali kepada Suzuki. Oleh sebab itu di tahun ini juga kami akan ada penambahan diler, tunggu saja," ujar Seiji.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seiji menambahkan, saat ini showroom motor Suzuki di Indonesia mencapai 375 showroom. Kemungkinan tahun ini akan bertambah. "Tapi saya belum bisa katakan dimana-nya," tambahnya.

Seiji pun mengungkapkan optimisme-nya kalau Suzuki tahun ini akan kembali bangkit di pasar roda dua. Tahun ini target dinaikkan menjadi 2 kali lipat dari 54.000 unit di 2016 menjadi 110.000 unit di 2017. Produk baru seperti GSX-R 150 dan GSX-S 150 akan menjadi andalan untuk mendongkrak penjualan.

"Kami yakin akan naik 100 persen, karena ada pemain baru GSX-R 150 dan GSX-S 150. Dan kalau melihat market segmen sport, tahun lalu itukan mencapai 430 ribu. Dan nanti (saat motor diluncurkan) baru bisa kita katakan berapa persen kita akan mengambil segmen ini," tambahnya.

(lth/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads