Ajari Konsumen, Ducati Indonesia Adakan Coaching Clinic

Ajari Konsumen, Ducati Indonesia Adakan Coaching Clinic

Khairul Imam Ghozali - detikOto
Minggu, 11 Des 2016 17:13 WIB
Ajari Konsumen, Ducati Indonesia Adakan Coaching Clinic
Foto: Khairul Imam Ghozali
Jakarta - Guna memberikan informasi ke pekerja dan konsumennya di Indonesia soal teknologi dan mesin terbaru, Ducati Indonesia mengadakan program coaching clinic di flagship store Ducati Indonesia. Ducati Indonesia memboyong Service Manager Ducati Asia Pasific, Attilio Guidetti. Acara ini berlangsung selama dua hari, pada hari pertama diperuntukkan internal Ducati sementara hari kedua untuk konsumen.

"Tentunya untuk improve skill tehnical dari technician atau tenaga teknisi kita, mengenai update teknologi baru, dari engine-engine baru maupun untuk kedepannya. Karena kita tahun depan akan banyak keluarkan produk baru," ujarnya kepada wartawan, di Jakarta, Minggu (11/12/2016).

Sedangkan di hari kedua ini lebih kepada memberikan pengetahuan kepada konsumen Ducati mengenai fitur-fitur yang ada di kendaraannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi komitmen kita disini more statisfaction untuk customer, bottom linenya disitu. Nah dari situ kita lakukan langkah-langkah strategi apa saja, jadi bukan hanya menjual kita, tapi juga memberikan satu hal yang mana ini sangat berharga kalau saya bilang, karena kita bukan hanya menjual tapi memberikan konsumen tau product feature yang ada di kendaraannya," tutur Dhani.

Tak habis sampai disitu, para konsumen Ducati diberikan pengetahuan cara merawat Ducatinya dengan benar.

"Memberikan juga knowledge atau knowhow bagaimana melakukan perawatan yang baik, sehingga kita tidak mengignore apa yang ada. Kadang-kadang kita nih memang suka males lah istilahnya membaca service book," ucap Dhani.

"Dan yang terakhir tentunya tren bahwa kita senang memodifikasi, bagaimana memodifikasi tapi tetap katakanlah tidak menyalahi dari waranty, agar tidak ghoib waranty. Jangan sampai customer melakukan modifikasi dan waktu ada klaim waranty, warantynya tidak di terima oleh kita, sehingga ada penyesalan disitu," tambah Dhani.

Ketua umum Ducati Desmo Owners Club Indonesia (DDOCI), Heru Prakoso mengatakan bahwa, acar ini sangat bermanfaat bagi para pecinta Ducati.

"Baik sekali, dapat menambah pengetahuan kita para members kita DDOCI. Bukan hanya pengetahuan kendaraannya saja tapi juga pengetahuan terhadap spesifikasi dari motor tersebut," ucapnya.

Acara ini di hadiri sekitar 40 konsumen dari anggota DDOCI, dan Ducati Superbike Owners Club Indonesia (DSO).

(khi/dry)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads