Honda All New CBR250RR Siap Diekspor?

Honda All New CBR250RR Siap Diekspor?

M Luthfi Andika - detikOto
Sabtu, 05 Nov 2016 11:26 WIB
Foto: Rachman Haryanto
Karawang - Honda All New CBR250RR terbukti mampu mensihir pecinta motor sport Indonesia. Terbukti sejak Juli 2016 sudah ada 2.700 konsumen Honda yang rela menunggu memilikinya, dan kini Honda sudah mulai memproduksinya serta siap mengirimkannya ke tangan konsumen.

Lalu siapkah Honda mengekspor All New CBR250RR ke negara diluar Indonesia? Direktur Marketing Astra Honda Motor, Koji Sugita menjelaskan prioritas utama All New CBR250RR dilahirkan untuk bisa memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia.

"Terkait untuk ekspor, kami belum bisa menjawab kapan dan negara mana yang akan kami kirim. Tetapi tetap prioritas kami adalah memenuhi kebutuhan demand pasar Indonesia," ujar Koji Sugita di Karawang Jawa Barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sugita juga menambahkan untuk All New CBR250RR ini, Honda tidak terlalu menekankan pada target penjualan.

"Buat kami karena ini spesial segmen, maka kami tidak mensetting angka penjualan. Oleh karena itu kami memiliki target, memenuhi kebutuhan konsumen yang membutuhkan model ini," kata Koji.

Buat Otolovers yang menginginkan All New CBR250RR menawarkan tenaga maksimal 28,5 kW (38.7 PS)/12.500 dan torsi maksimum hingga 23,3 Nm (2.4 kgf.m) / 11.000 rpm berkat penyematan mesin generasi terbaru 250cc liquid-cooled 4-stroke DOHC 8-valve, paralel twin cylinder. (lth/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads