TVS Melihat Tidak Ada Kartel Antara Yamaha-Honda

Dugaan Kartel Yamaha-Honda

TVS Melihat Tidak Ada Kartel Antara Yamaha-Honda

Khairul Imam Ghozali - detikOto
Jumat, 07 Okt 2016 15:10 WIB
TVS Melihat Tidak Ada Kartel Antara Yamaha-Honda
Foto: M Luthfi Andika
Jakarta - PT TVS Motor Company Indonesia, yang menjadi salah satu saksi dalam sidang dugaan kartel, antara PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), dan PT Astra Honda Motor (AHM), mengaku tidak menganggap hal tersebut dengan serius.

"Karena kita melihatnya ini adalah kompetisi, dan kita melakukan strategi seperti apa yang biasa kita lakukan. Jadi kita tidak terlalu peduli lah," ujar Head of Marketing PT TVS Motor Company Indonesia, Rizal Tanjung.

Menurutnya, dugaan kartel tersebut tidak diyakini benar adanya, jika melihat kompetisi di pasar otomotif roda dua saat ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena kita tidak melihatnya begitu. Mungkin kalau menurut kita sih, saat ini kompetisi cukup tangguh, cukup berat gitu yah. Saya pikir semuanya berkompetisi," tutur Rizal.

Saat ini YIMM dan AHM diduga melakukan pengaturan harga produk skuter matik di kelas 110cc dan 125cc. Dan TVS sebagai salah satu produsen kendaraan roda dua, turut diminta keterangannya sebagai saksi. (lth/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads