Konsep tukang sayur dijelaskan oleh Asisten GM Marketing Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Mohammad Masykur sebagai acuan untuk lebih memudahkan konsumen dalam mendapatkan motor Yamaha.
"Kan ada orang yang belanja sayuran ke pasar, kalau ada tukang sayur kan yang belanja sayur jadi lebih mudah, sama Yamaha juga menerapkan itu, kita buka diler-diler kecil untuk konsumen di daerah," tutur Masykur di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (8/9/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain diler-diler kecil tersebut, pameran juga akan digelar hingga daerah terpencil. ""Blue Core, jadi itu pameran dari kecamatan ke kecamatan, atau kelurahan ke kelurahan," tambah Masykur.
Diler-diler kecil yang ada di daerah-daerah tersebut bukan hanya melayani pembelian unit. "Ada juga layanan purnaj ualnya, lengkap jadinya," ucap Masykur.
Konsep tukang sayur ini sudah diterapkan dan berjalan sejak awal tahun dan masih berjalan sampai sekarang.
(ddn/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Di Indonesia Harga Mobil Terkesan Mahal, Padahal Pajaknya Aja 40%!
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...