Pameran Motor Digelar November, Keselamatan Berkendara Jadi Topik Utama

Pameran Motor Digelar November, Keselamatan Berkendara Jadi Topik Utama

Khairul Imam Ghozali - detikOto
Minggu, 26 Jun 2016 15:05 WIB
Ketua Umum AISI Gunadi Sindhuwinata (Foto: Grandyos Zafna)
Jakarta - Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) berencana menggelar pameran sepeda motor akhir tahun ini. Saat ini, gelaran pameran otomtif dua tahunan ini sudah masuk dalam tahap persiapan.

"Perkiraan di November. Ya sebentar lagi kita harus bekerja keras untuk mempersiapkan itu, setidaknya teman-teman (produsen otomotif) itu sudah melakukan pendeketan kepada principal," ujar Ketua Umum AISI Gunadi Sindhuwinata.

Pameran ini diharapakan akan menjadi ajang pertunjukan teknologi baru di dunia Otomotif roda dua. "Persiapan ini juga harapan kami untuk membawa produk dan teknologi baru yang akan kami pamerkan kepada konusmen," tutur Gunadi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebagai informasi tambahan Gunadi juga membeberkan akan ada teknologi baru yang akan ditunjukan kepada konsumen. "Nanti termasuk juga ada ABS yang dipasang di sepeda motor," tambah Gunadi.

Selain unjuk teknologi baru, pameran otomotif roda dua ini juga akan mengedepankan topik keselamatan berkendara. Peningkatan masalah keselamatan menjadi topik utama pada pameran tersebut nantinya.

"Banyak sekali kita lihat bahwa sebenarnya upaya dari produsen untuk meningkatakan masalah keselamatan, karena itu menjadi topik utama di anatara semua pemain Internasiaonal," tutur Gunadi. (rgr/rgr)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads