Saat dikonfirmasi kepada CEO PT Maxindo Moto Nusantara, Joe Frans selaku Agen Pemegang Merek (APM) BMW Motorrad di Indonesia, ia belum memastikan apakah motor roadster tersebut akan masuk ke Indonesia pada tahun ini.
"Untuk (G 310 R) saya belum tahu. Yang sudah pasti ini saja dulu (K 1600 GT Sport). Akan ada kejutan dari BMW Motorrad nanti," ujar Joe Frans.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Motor dibekali mesin dengan cairan pendingin satu silinder, 4 katup, dan dua overhead camshafts. Mesin mampu menghasilkan tenaga 25 kW (33,6 bhp) pada 9.500 rpm serta torsi 28 Nm pada putaran 7.500 rpm.
Untuk penjualan BMW Motorrad di Indonesia saat ini, Maxindo Moto Nusantara masih mengandalkan beberapa jagoannya seperti R 1200 GS, R nine T, dan S 1000 R. (nkn/rgr)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...