Festival Biker Terbesar Se-Asia Digelar Februari Nanti di India

Festival Biker Terbesar Se-Asia Digelar Februari Nanti di India

Arif Arianto - detikOto
Minggu, 31 Jan 2016 11:02 WIB
Festival Biker Terbesar Se-Asia Digelar Februari Nanti di India
Jakarta -

Para penggemar sepeda motor di India akan menggelar festival biker yang dikemas dalam India Bike Week 2016 pada 19-20 Februari mendatang di Vagator, Goa, India. Ajang ini diklaim bakal menjadi festival biker terbesar di Asia karena akan dihadiri 12.000 biker.

Seperti dilaporkan Motorbeam, akhir pekan lalu, panitia penyelenggara hajatan itu menyebut, sejumlah pesohor, bintang film dan musisi bakal menjadi juri dalam festival ini. Selain itu, hadiah tunai bernilai jutaan rupee disediakan bagai pemenang.

Salah satu pesohor yang menjadi bintang tamu adalah CS Santosh, seorang pebalap off-road terbaik di India. Selain berkisah tentang pengalamannya saat berpetualang yang disajikan dalam rupa film dokumenter, Santosh juga akan berbagi pengalaman tentang keselamatan berkendara.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ini akan menjadi edisi pertama festival biker layaknya sebuah festival film, dimana para biker diminta untuk menampilkan film-film perjalanan mereka. Ada tiga kategori yang dilombakan, yakni 'Heels on Wheels' bagi pengendara wanita, 'Milestories' untuk cerita perjalanan umum dan 'Two Wheeler talkie 'untuk pengendara off-road.

Film-fil tersebut akan dinilai oleh sutradara dan penulis skenario film dan musisi, antara lain Imtiaz Ali, Guarav Jani dan Arif Ali.

Selain beragam lomba itu, di ajang ini juga akan diluncurkan motor versi anyar. Model yang santer disebut-sebut bakal meluncur di perhelatan itu adalah, Harley-Davidson dan DSK Benelli versi anyar.

(arf/arf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads