Ducati XDiavel, Cruiser Amerika Performa Italia

Laporan dari Milan

Ducati XDiavel, Cruiser Amerika Performa Italia

Dadan Kuswaraharja - detikOto
Jumat, 20 Nov 2015 16:39 WIB
Ducati XDiavel, Cruiser Amerika Performa Italia
(Foto: Dadan-detikOto)
Milan - Ducati akan merilis 9 motor baru tahun 2016 mendatang, salah satunya adalah Ducati XDiavel. Dengan XDiavel, Ducati berharap bisa mendapatkan tambahan konsumen baru.

"XDiavel akan lebih menarik buat konsumen yang masih jauh dari Ducati karena tipikal cruiser Amerika jadi kami pikir ada kemungkinan tipe American Cruiser ini dengan desain Italia, performa Italia akan memberikan dampak yang besar untuk semua orang yang mencintai tipe motor seperti ini," ujar CEO Claudio Domenicali, seperti dilaporkan wartawan detikOto, Dadan Kuswaraharja dari EICMA, Milan, Jumat (20/11/2015).

XDiavel menurut Claudio akan memberikan penampilan yang baik namun di sisi lain memberikan performa yang bagus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu tambahan konsumen baru juga diharapkan akan muncul untuk line up Ducati lainnya seperti Multistrada dan Enduro yang benar-benar berbeda yang membawa pemilik Ducati menjelajahi wilayah yang sebelumnya tidak mungkin.

"Motor memiliki kinerja offroad contohnya globetrotter bisa menjelajah untuk jarak jauh traveling untuk adventure yang lebih nyaman," ujarnya.

(ddn/rgr)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads