Kenapa Vega dan Force Dijadikan Satu, Yamaha?

Kenapa Vega dan Force Dijadikan Satu, Yamaha?

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Sabtu, 05 Sep 2015 13:47 WIB
Kenapa Vega dan Force Dijadikan Satu, Yamaha?
Jakarta - Yamaha kini melebur dua motor bebek Vega dan Force. Kini motor bebek itu bernama Yamaha Vega Force. Kenapa dijadikan satu?

Direktur Sales Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Sutarya mengatakan, nama Vega sudah sangat dikenal masyarakat. Makanya, kali ini Yamaha mengedepankan nama Vega pada motor bebeknya.

"Nama Vega kan sudah luar biasa dikenal di market. Ternyata Vega lebih dicintai. Terbukti irit dan bandel. Vega ini terus kita pakai karena kita sudah invest banyak," kata Sutarya di Jakarta.

Ditemui di kesempatan yang sama, Asisten GM Marketing YIMM, Mohammad Masykur mengatakan hal yang sama. Sebab, kedua motor bebek itu basic-nya sudah sama.

"Basic-nya kan sama. Cuma dulu kan Force udah injeksi, Vega belum. Dan sekarang sudah injeksi semua," kata Masykur.

(rgr/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads