"Sasaran kami bukan hanya komunitas saja, tapi diluarnya atau konsumen yang ingin merasakan lebih saat berkendara," ujar GM After Sales & Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing M. Abidin dalam jumpa pers di Sirkuit Motorcross PPC Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Minggu (22/2/2015).
Dirinya menambahkan, karena meski memiliki DNA trail. Motor ini juga mampu melahap panasnya aspal jalanan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mudah-mudahan WR250R bisa menjadi produk yang diandalkan. Karena produk ini sangat bagus," ujarnya.
Yamaha WR250R di Indonesia, menggendong mesin bertipe liquid-cooled, 4-stroke DOHC, 4-valves, forward-inclined single cylinder, dan memiliki kapasitas 250 cc.
Dengan memiliki Bore 77.0 mm dan stroke 53.6 mm, WR250R memiliki kompresi ratio 11.8 : 1. Hasilnya mesin ini pun mampu menyemburkan tenaga hingga 22.6 kW (30.7PS) @10,000 rpm, dan maksimum torsi 23.7 Nm (2.42 kg-m) @8,000 rpm.
(lth/ddn)












































Komentar Terbanyak
Intip Garasi Kakanwil Pajak Jakarta Utara yang Dicopot Purbaya
Viral BYD Atto 1 Motong Lajur, Diklakson Panjang Nggak Terima Malah Mukul
Toyota Kenalkan 3 Mobil Baru di Indonesia Pekan Depan, Ini Bocorannya