IMoS 2014 Bukan Lagi Pameran Motor Terbesar di RI? Ini Tanggapan AISI

IMoS 2014 Bukan Lagi Pameran Motor Terbesar di RI? Ini Tanggapan AISI

- detikOto
Senin, 27 Okt 2014 17:04 WIB
Jakarta -

IMoS bakal digelar 29 Oktober 2014 hingga 2 November 2014. IMoS itu diklaim sebagai ajang lebarannya roda dua di Tanah Air. Tapi, nada miring menghampiri IMoS 2014, yang menyebutkan bukan lagi sebagai ajang roda dua terbesar di Indonesia. Apa tanggapan AISI?

"IMoS (Indonesia Motorcyle Show) itu ajang terbesar roda dua," kata Head of Commercial Affairs Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) Sigit Kumala, saat ditemui detikOto di Sunter, Jakarta Utara, Senin (27/10/2014).

"Kenapa sedikit? Ya karena memang yang ikut itu yang terdaftar di AISI. Dan seperti yang diketahui bersama AISI itu kan Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia. Berarti yang ikut itu pasti memiliki industri (memiliki pabrik dan berproduksi di Indonesia-Red), dan yang absen itu hanya satu pabrikan saja yaitu TVS," ujar Sigit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dirinya menambahkan, sehingga pantas rasanya jika IMoS merupakan ajang terbesar roda dua di Indonesia.

"Dan semua pabrikan roda dua kecuali TVS, mengikuti ajang IMoS 2014. Dan ada 2 pabrikan diluar AISI seperti Triumph juga akan mengikuti IMoS 2014," tambah Sigit.

Sebelumnya pameran sepeda motor terbesar di Indonesia yakni Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2014 diprediksi bakal meraup transaksi hingga Rp 35 miliar. Dan diperkirakan sebanyak 300.000 pengunjung bakal datang pada ajang IMoS 2014.

Rencananya IMOS 2014 akan kembali digelar di Assembly Hall dan Main Lobby, Jakarta Convention Center. Atau menggunakan area seluas 8.324 m2 dan menghadirkan seluruh merek sepeda motor anggota AISI. Seperti Honda, Kawasaki, Suzuki, dan Yamaha.

Tidak sampai disitu tercatat lebih dari 30 perusahaan pendukung industri lainnya. seperti helm dan aksesoris akan turut meramaikan pameran IMOS yang akan berlangsung selama 5 hari ini.

Selain pameran IMoS 2014 akan diselenggarakan beberapa kegiatan lainya seperti workshop safety riding class, yang membahas mengenai keselamatan di jalan khususnya buat pengendara sepeda motor.

Para pengunjung juga bisa langsung merasakan motor baru, dengan melakukan test ride dari masing-masing pabrikan. Dan tidak lupa, layaknya sebuah tradisi 2 tahunan, para pengunjung juga bisa mendapatkan program special promo helm dengan ketentuan khusus.

Selain itu program donor darah bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia dibuka untuk umum di area IMoS 2014. Bagi para pecinta sepeda motor bersiaplah datang ke pameran yang menjadi ajang pameran teknologi terbaru dari industry sepeda motor di Tanah Air.

(lth/ady)

Hide Ads